Jika Anda adalah pecinta makanan penutup, seperti kue. Pasti sudah tidak asing lagi dengan butter cream dan whipped cream. Namun, terkadang masih sulit untuk membedakannya karena keduanya hampir terlihat sama. Padahal butter cream dan whipped cream memiliki perbedaan mulai dari bahan membuatnya, rasa, dan kegunaannya.
Apa itu buttercream dan whipped cream? Buttercream adalah krim yang terbuat dari mentega dan gula. Sedangkan, whipped cream adalah jenis krim yang telah dikentalkan dan melalui proses whipping.
Kedua jenis krim ini sering digunakan untuk tambahan makanan manis. Namun, Anda juga bisa memilih Omela Krimer Kental Manis sebagai alternatif untuk makanan manis Anda.
#palingpasdenganOmela! Omela Krimer Kental Manis dengan rasa gurih dan lezat, dapat digunakan untuk menambah kenikmatan berbagai kreasi favorit. Dengan Omela, kreasi jadi luar biasa, aroma menggugah selera, tekstur menggiurkan mata, dan rasa nikmat istimewa. Ayo coba Omela, dapatkan pujian berlimpah!
Untuk menghindari kesalahan dalam membuat makanan, mari simak perbedaan butter cream dan whipped cream berikut ini
Bahan Dasar
Buttercream dan whipped cream adalah jenis krim yang berbeda. Kedua krim tersebut dibuat dengan bahan dan teknik yang berbeda pula. Buttercream adalah kombinasi dari beberapa bahan, seperti mentega, gula halus, garam, dan vanila. Bahan-bahan tersebut kemudian dicampur bersama-sama sampai terbentuk icing yang halus dan agak kaku. Anda juga bisa menambahkan krim atau susu untuk mendapatkan konsistensi yang lebih encer.
Berbeda dengan buttercream, whipped cream terbuat dari kombinasi sederhana dari krim kocok kental yang telah dikocok hingga halus. Jika ingin mencapai tekstur yang agak kaku, Anda perlu menambahkan sedikit gula halus dan vanila.
Rasa
Ketika harus menentukan enak mana antara buttercream dan whipped cream, itu tergantung pada selera. Kedua krim tersebut merupakan pilihan lezat untuk topping kue dan makanan penutup lainnya. Tetapi, keduanya memiliki rasa dan tekstur yang berbeda. Jadi, Anda perlu menyesuaikan krim yang ingin digunakan dengan makanan yang ingin Anda buat.
Buttercream adalah krim manis dan bermentega. Krim ini memiliki tekstur yang halus dan lembut. Selain itu, buttercream juga sedikit mengeras teksturnya. Oleh karena itu, jenis krim ini cocok sebagai isian atau lapisan gula pada kue.
Dibanding buttercream, rasa dari whipped cream sedikit manis dan lembut. Teksturnya sangat lembut dan biasanya dibumbui dengan ekstrak vanila atau kayu manis. Perlu diperhatikan jika ingin menambahkan bahan lain ke dalam whipped cream karena dapat membuat krim ini pecah.
Teksturnya yang kental dan tidak terlalu kokoh. Membuat whipped cream tidak cocok sebagai isian kue karena tidak bisa menahan sesuatu yang terlalu berat. Jika dipaksakan akan membuat kue tersebut roboh. Alangkah baiknya jika ingin membuat kue yang bersusun, gunakan buttercream sebagai isian kuenya atau perekatnya.
Kegunaan
Kegunaan dari buttercream dan whipped cream hampir sama. Yang membedakannya adalah cara pengaplikasiannya. Buttercream lebih sering digunakan sebagai isian untuk kue, sedangkan whipped cream digunakan sebagai topping makanan pencuci mulut. Jika Anda ingin memilih alternatif lainnya sebagai tambahan pada makanan penutup Anda. Anda bisa menggunakan Omela Krimer Kental Manis.
#palingpasdenganOmela! Omela Krimer Kental Manis dengan rasa gurih dan lezat, dapat digunakan untuk menambah kenikmatan berbagai kreasi favorit. Dengan Omela, kreasi jadi luar biasa, aroma menggugah selera, tekstur menggiurkan mata, dan rasa nikmat istimewa. Ayo coba Omela, dapatkan pujian berlimpah!
Selain digunakan pada makanan manis, kedua jenis krim ini juga bisa menjadi tambahan atau campuran makanan yang memiliki cita rasa gurih. Buttercream adalah bahan yang serbaguna yang bisa dibumbui dengan rempah-rempah atau bahan lainnya untuk menciptakan kombinasi rasa yang baru. Whipped cream dapat menambahkan sentuhan kekayaan pada rasa sebuah sup, saus, dan semur.
Tips Membuat Buttercream atau Whipped Cream yang Enak
- Menggunakan bahan-bahan yang berkualitas dan sesuai dengan jenis krim yang akan dibuat
- Mengikuti tata cara pembuatan dari masing-masing krim karena buttercream dan whipped cream adalah jenis krim yang berbeda
- Menggunakan takaran yang tepat untuk masing-masing bahan yang digunakan
- Tangan selalu dalam keadaan bersih ketika membuat sehingga tidak ada kotoran yang masuk ke dalam makanan