Bahan yang dibutuhkan
Potong-potong buah sesuai selera. Campurkan Omela Kental Manis, air, dan sirup vanilla, aduk rata lalu tambahkan buah-buahan dan es batu, sajikan
#PalingPasDenganOmela
#PalingPasDenganOmela
Dapatkan Omela di sini
Resep Es Buah Kekinian ala Omela sangat mudah dan praktis bukan? Dengan demikian bagi kamu pecinta Es Buah dapat dengan mudah membuatnya dirumah. Dan seperti yang kita ketahui Es buah merupakan minuman yang terbuat dari berbagai macam jenis buah-buahan yang kemudian dicampur menjadi satu. Minuman ini biasanya terdiri dari berbagai macam jenis buah seperti melon, alpukat, mangga, buah naga, dan buah-buah lainnya. Selain itu, es buah juga biasanya ditambahkan susu kental manis, dan juga gula cair sebagai pemanis. Bagi Anda yang ingin membuat es buah, ada beberapa tips untuk memilih buah yang akan digunakan agar nantinya es buah bisa semakin lezat dan terlihat lebih menarik.
1. Pilihlah Buah Yang Matang dan Segar
Sudah bukan rahasia jika Indonesia memiliki banyak sekali aneka ragam buah. Hal ini karena tanah di Indonesia sangat subur sehingga membuat berbagai jenis buah cocok untuk ditanam dan tumbuh.
Tips yang pertama untuk memilih jenis buah untuk diolah sebagai es buah adalah Anda harus memilih buah yang masih segar dan matang, namun tidak terlalu matang atau bahkan terlalu muda. Karena jika buah yang digunakan terlalu matang, biasanya nanti buah tersebut akan lebih cepat lembek dan hancur teksturnya saat dicampur dengan air atau bahan tambahan lainnya. Disisi lain, jika buah yang digunakan terlalu muda, nantinya akan merusak rasa es buah itu sendiri karena akan menjadi terlalu asam atau pahit.
2. Gunakan Buah Yang Berwarna Menarik
Tips kedua agar es buah Anda lebih menarik, ada baiknya Anda memilih buah berdasarkan warna. Warna yang beragam dapat membuat tampilan es buah Anda semakin menarik. Misalnya memadukan buah naga atau strawberry untuk warna merah terang, kiwi yang berwarna hijau, mangga yang berwarna kuning, potongan kelapa atau apel untuk warna putih, dan lainnya.
Selain buah-buahan segar diatas ada beberapa buah yang seringkali ditambahkan dalam es buah. Contohnya adalah kolang-kaling dan biji selasih. Kolang-kaling yang bertekstur renyah masih harus diproses terlebih dahulu sebelum diolah dan dicampurkan kedalam makanan atau minuman lain. Sedangkan selasih adalah biji dari kemangi yang juga enak dicampurkan dalam es buah untuk menambah tekstur menjadi lebih bervariasi.
Selain buah, bagian yang tidak kalah penting dalam es buah adalah kuahnya. Biasanya kuah es buah terdiri dari campuran sirup gula, air, dan kental manis. Kadang dicampur susu cair atau perisa buah lainnya. Sirup gula sebetulnya dapat dibeli di supermarket, namun jika Anda ingin berkreasi Anda dapat membuat sirup gula sendiri dari campuran gula, air, perisa vanilla, dan juga daun pandan. Dengan membuat sirup gula sendiri, Anda dapat menentukan rasa, kekuatan rasa serta konsistensi yang Anda inginkan. Misalkan membuat sirup gula pandan yakni campuran gula dan potongan daun pandan segar yang dimasak menjadi gula cair.